Google Akan Siapkan WiFi Gratis Di Seluruh Dunia

By | June 27, 2015

Kabar gembira untuk semua pengguna internet, pasalnya sobat tidak perlu lagi memesan minuman yang mahal hanya untuk mendapat WiFi gratis, karena saat ini Google tengah mempersiapkan pembangunan WiFi gratis di seluruh penjuru dunia.

Raksasa internet Google telah meluncurkan WiFi gratis di New York sebagai bagian dari percobaan perusahaan yang nantinya akan disebarkan ke seluruh dunia Ronald Lauder.
google-wifi online

Seperti yang dilansir Metro, Google sudah mendirikan sebuah prusahaan yang khusus untuk melakukan tugas ini, yang disebut Sidewalk Labs.

Jika Anda bertanya-tanya bagaimana cara Google menyediakan layanan WiFi gratis di seluruh dunia ini, maka jawabannya sederhana saja. Yaitu dengan melalui pemutaran 10.000 bilik telepon lama big apple ke dalam ‘tiang Wi-Fi’.

Menurut Bloomberg News, tiang WiFi ini akan diluncurkan di seluruh penjuru Kota New York pada musim gugur tahun ini.