Ciptakan Keluarga Bahagiamu Sendiri

By | November 7, 2016

cinta-keluarga

Keluarga harmonis sudah tentu menjadi dambaan bagi seluruh keluarga yang ada di permukaan bumi ini. Namun terkadang tekanan pekerjaan, lingkungan sekitar, tuntutan ekonomi serta cara mendidik anak hanya sedikit factor penyebab pertikaian di dalam keluarga. Masalah pasti selalu muncul dalam perjalanan kita mengarungi rumah tangga. Cara kita menyikapi masalah akan mencerminkan kedewasaan dalam menjalani kehidupan rumah tangga. Sebab ketidakmampuan kita dalam menyelesaikan permasalahan yang ada di dalam keluarga akan mempengaruhi banyak hal, termasuk tumbuh kembang anak-anak kita. Selain itu pertikaian yang terus menerus akan membuat anda, suami bahkan anak-anak mengalami stress dan membuat semua anggota keluarga tidak betah berada di dalam rumah. Sebab itu, pertikaian yang terjadi di dalam keluarga tidak bisa dibiarkan berlarut-larut dan harus segera dicarikan jalan keluar terbaik.

Sebagai seorang istri dan ibu, seorang wanita memang dituntut dalam banyak hal. Termasuk menyelesaikan masalah-masalah yang mungkin timbul di dalam keluarga. Apabila sudah mempunyai anak, apalagi lebih dari satu, pertengkaran diantara mereka mungkin sudah menjadi makanan sehari-hari bagi seorang ibu. Anak-anak memang mudah sekali bertengkar karena hal-hal kecil, namun anda tidak perlu gusar ataupun marah dalam menyikapi persoalan ini. Ajaklah anak-anak anda bicara dengan lembut bahwa menyelesaikan masalah tidak harus dengan pertengkaran. Ajarkan anak-anak berdiskusi, bahwa semua masalah bisa dibicarakan dan diselesaikan dengan damai. Sebagai seorang ibu, tentu banyak sekali pekerjaan rumah tangga yang harus anda selesaikan. Dan hal-hal kecil terkadang menyulut emosi dan amarah anda, apalagi saat itu anda merasa letih dan lelah. Anak-anak atau suami yang membuat rumah kotor dan suka menaruh barang-barang merupakan hal kecil yang bisa memicu amarah anda. Namun tidak perlu menyikapi hal ini dengan marah-marah, anda bisa membuat aturan yan jelas tentang kedisplinan dan pembagian tugas di dalam rumah untuk semua anggota keluarga. Jangan lupa juga menyiapkan hukuman yang wajar serta hadiah bagi yang melanggar ataupun yang tertib menjalankan aturan tersebut.

Untuk menjaga keharmonisan keluarga anda bisa melakukan kebiasaan-kebiasaan sederhana yang bisa menambah keakraban dan ikatan antar anggota keluarga. Sebelum memulai hari dan beraktivitas, luangkan lah waktu untuk sarapan bersama. Anda bisa menyajikan makanan favorit keluarga dan mengobrol santai bersama anggota keluarga. Hal ini pasti akan membuat anda dan keluarga lebih semangat dalam memulai hari. Jangan lupa juga seduh teh sariwangi untuk menambah kehangatan keluarga. Sesekali anda dan suami juga bisa merencanakan liburan bersama untuk melepaskan diri dari stress dan kepenatan sehari-hari. Always be happy family.