Kelebihan Jam tangan dibandingkan jam dari handphone

By | December 27, 2021


Menggunakan jam tangan dengan membawa handphone tentunya adalah dua aktivitas yang berbeda, karena memang pada dasarnya memliliki fungsi yang berbeda pula. Sudah jelas bahwa menggunakan jam tangan salah satunya bertujuan untuk sebagai petunjuk waktu sedangkan membawa handphone tentunya untuk berkomunikasi baik melalui pesan maupun telpon. Namun kadang handphone pun sering digunakkan untuk melihat waktu, memang tidak salah dan bukan suatu penyimpangan pula. Namun terdapat beberapa kelebihan dari melihat jam dari jam tangan dengan melihat jam dari handphone, diantaranya  sebagi berikut :

– lebih cepat dan efektif

Salah satu kelebihan dari jam tangan yang dipakai di tangan tentunya dengan jam yang ada di handphone adalah lebih cepat menggunakannya. Anda hanya tinggal membalikkan tangan lalu langsung melihat jarum-jarum yang menunjukkan angka ke jam berapa. Berbeda dengan anda melihat jam dalam handphone, anda perlu mencari dahulu handphone anda kemudian menekan tombol aktif lalu melihat jam. Meskipun perbandingannya tidak sampai memerlukan waktu berjam-jam namun bukankah sedetik saja wktu yang terbuang sangatlah penting.

– lebih mudah

Kelebihan lain dari melihat jam di tangan dengan melihat jam di handphone adalah melihat jam tangan tentunya lebih mudah dan tidak ribet karena memang telah terpasang di tangan anda. Beda halnya bila melihat jam di handphone tentu sedikit ribet ketika anda harus mengeluarkan handphone anda, kemudian melihat jam dari handphone. Bayangkan bila kedua tangan anda sedang memegang benda tertentu atau barang bawaan tentu akan terasa ribet dan sulit.

– menunjukkan status sosial

Kelebihan lain dari menggunakan jam dan melihat jam di tangan daripada di handphone tentunya menunjukkan status sosial tertentu, apalagi bila jam yang anda kenakan adalah jam bermerk dari blandede ternama serta keluaran terbaru, hal tersebut akan semakin membuat anda terlihat berkelas.

Saat ini terdapat sebuah jam tangan bermerk terkenal dengan blended terkenal pula yang sedang booming di masyarakat yaitu jenis jam tangan rolex, jam tangan dengan merk ini banyak dicari orang serta banyak peminatnya karena memang merupakan salah satu jam tangan yang memiliki gengsi tinggi. Jam tangan rolex kini hadir dengan berbagai macam model dan dengan pilihan warna yang menarik.