Menu dan Diet Sehat Ala Vegetarian

By | August 29, 2013

Apakah anda sedang memiliki rencana untuk diet atau menurunkan berat badan anda dan juga membuat tubuh anda menjadi lebih sehat? Jika ya, anda pasti tahu beberapa cara yang dapat digunakan untuk membantu anda mendapatkan tujuan yang anda impikan. Secara umum, olahraga adalah cara yang disarankan. Namun, anda juga bisa melakukan cara alami lainnya seperti diet sehat dan enak ala Masakan vegetarian.

Mungkin saat anda membaca hal tersebut, anda ragu dan berpikir anda tidak mungkin bisa melakukannya. Namun, banyak sekali manfaat yang bisa anda peroleh melalui konsumsi masakan vegetarian. Jika anda tahu beberapa manfaatnya, bisa saja pikiran anda lebih terbuka untuk mencoba cara tersebut.

Beberapa manfaat yang bisa anda dapatkan dengan merubah pola gaya makan anda menjadi vegetarian, misalnya saja mengurangi bahkan menyembuhkan risiko berbagai macam penyakit, mulai penyakit ringan seperti sembelit dan wasir, hingga penyakit berat seperti jantung, kanker, hipertensi, stroke, dan juga obesitas dimana dengan konsumsi makanan nabati tubuh anda akan menjadi lebih sehat.

Beragam menu pengganti untuk menggantikan menu hewani anda menjadi menu nabati bisa anda dapatkan dengan mudah dan juga dengan harga yang lebih murah, seperti daging ayam dengan kembang tahu, menu ikan dengan lembaran rumput laut, kedelai, dan nori, menu sate daging dengan jamur tiram, menu daging sapi dengan gluten yaitu campuran tepung terigu, dan susu nabati dengan susu kedelai. Jadi, banyak sekali kan manfaat yang bisa anda dapatkan dengan menu masakan vegetarian dan anda juga bisa membuatnya menjadi hidangan yang tidak kalah kreatif dan menarik seperti hidangan hewani. Untuk memulainya, anda pun dapat mencobanya perlahan-lahan dan tentu dengan niat dan tekad yang kuat. Selamat mencoba.