Cara Terbaik Mencari Tempat Kost untuk Mahasiswa

By | December 6, 2017

Bagi mahasiswa perantauan, mencari tempat kost adalah sesuatu yang mutlak. Namun tidak semua mahasiswa dapat memilih atau mencari tempat kost yang baik dan nyaman. Lalu bagaimana cara mencari tempat kost terbaik untuk para mahasiswa?

Pada dasarnya, ada 4 jenis tempat tinggal yang dapat ditempati oleh para mahasiswa di perantauan, yaitu:

  1. Rumah Saudara
    Jika memiliki saudara yang mau menampung, tempat kost tentu tidak dibutuhkan. Namun bagaimana jika anda tidak memiliki saudara atau kenalan di perantauan?
  2. Mengontrak Rumah
    Anda dapat mengontrak rumah selama berada di perantauan. Tetapi mengontrak rumah bianya sangatlah besar. Oleh sebab itu, ide mengontrak rumah pada umumnya sangat jarang menjadi sebuah pilihan.
  3. Menumpang di Tempat Teman
    Cukup banyak mahasiswa yang memilih menginap di tempat teman selama masa perkuliahan. Menumpang di tempat teman memang sangatlah murah, namun jika terus menerus menumpang tentulah terasa tidak etis.
  4. Mencari Tempat Kost
    Anda dapat mencari tempat kost yang dapat anda gunakan selama berkuliah. Namun mencari tempat kost tidaklah semudah kelihatannya. Tidak semua tempat kost akan sesuai dengan kriteria yang anda harapkan.Beberapa kriteria tersebut antara lain adalah:
    – Harga kost yang relatif murah atau terjangkau
    – Fasilitas tempat kost
    – Sistem pembayaran tempat kost
    – Peraturan-peraturan di tempat kost
    – Jarak antara tempat kost ke kampus anda.

Bagaimana cara mencari tempat kost sesuai dengan kriteria di atas?

Berikut ini adalah beberapa tips menarik untuk mencari tempat kost, di antaranya adalah:

  1. Carilah tempat kost yang menyediakan jaringan WIFI
    Sebagai seorang mahasiswa, jaringan WIFI sudah menjadi sebuah kebutuhan penting. Banyak tugas-tugas perkuliahan yang mungkin akan hanya dapat anda kerjakan di malam hari. Dan memerlukan jaringan internet agar dapat menyelesaikan tugas tersebut.Dapatkah anda bayangkan jika harus pergi ke warnet di malam hari hanya untuk mengerjakan tugas kuliah?
  2. Perhatikan Lingkungan Tempat Kost
    Lingkungan tempat kost adalah hal yang wajib anda perhatikan. Banyak sekali kasus di mana mahasiswa mempermasalahkan tempat kostnya yang:- Tidak mendapatkan jaringan telepon/internet
    – Lingkungan yang bau
    – Lingkungan yang berisik
    – Tidak memiliki akses kendaraan umum (jauh dari jalan raya)Selain itu, seringkali tempat kost tidak menyediakan jaminan keamanan. Oleh sebab itu, cobalah cari tempat kost yang:

    Menyediakan CCTV 24 jam
    b. Memiliki aturan-aturan ketat yang bertujuan menjaga ketertiban, keamanan, dan kebersihan lingkungan tempat kost

  3. Mintalah Testimoni dari Kakak Kelas Anda
    Anda dapat meminta testimoni, saran, ataupun rekomendasi dari kakak kelas anda lokasi tempat kos terbaik. Namun saat mereka memberikan rekomendasi atau testimoni, anda wajib untuk menanyakan kelebihan dan kekurangan tempat kost tersebut.Walaupun anda sudah mendapatkan testimoni dan saran, bukan berarti anda harus mempercayainya 100%. Oleh sebab itu, sangat penting untuk:- Meminta saran, testimoni, dan rekomendasi lainnya
    – Membandingkan rekomendasi-rekomendasi yang ada.
  4. Gunakan Mesin Pencarian GOOGLE
    Anda dapat mencari ribuan tempat kost melalui mensin pencarian GOOGLE. Namun tentunya anda perlu untuk:- melakukan survey kelebihan dan kekurangan tempat kost tersebut.
    – mencari tahu testimoni-testimoni dari tempat kost tersebut

Jika anda sebagai mahasiswa menggunakan keempat panduan di atas, seharusnya anda dapat dengan mudah menemukan tempat kost terbaik dan terdekat dengan lokasi kampus.

Namun walaupun sudah menemukan tempat kost, ada beberapa yang sangat wajib untuk selalu diperhatikan. Beberapa hal tersebut antara lain adalah:

  • Perhatikan Biaya Kost
    Biaya kost bukan hanya masalah biaya sewa bulanan, namun juga biaya-biaya exclude lainnya seperti:PAM
    b. Jasa Cuci Baju
    c. Listrik Kamar (terutama listrik AC)
    d. Dan biaya-biaya kecil lainnya seperti iuran kebersihan, satpam (keamanan), dan maintenance

Pastikan agar biaya sewa tempat kost anda tidak lebih besar daripada pendapatan atau uang kiriman yang anda terima setiap bulannya. Sebagai mahasiswa kost, anda juga wajib untuk:

– mematuhi setiap aturan yang ada di tempat kost tersebut
– memahami hak dan kewajiban-kewajiban anda selama kost di tempat tersebut.

Memahami dan mengikuti aturan di atas bertujuan untuk menciptakan keamanan, ketertiban, dan kenyamanan bagi anda dan bagi orang di sekitar anda.

Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat membantu anda menemukan lokasi kost terbaik.