Hindarkan Laptop Dari Hal Ini Agar Kinerjanya Tetap Optimal

By | April 23, 2019

Harga Asus Vivobook adalah salah satu kata kunci yang belakangan ini ramai dicari khalayak. Khususnya bagi kaum muda yang membutuhkan perangkat laptop untuk memudahkan mengerjakan tugas maupun bagi mereka yang membutuhkan laptop untuk bekerja.

Layaknya perangkat elektronik lainnya, laptop juga bisa mengalami kerusakan apabila tak dirawat dengan benar. Selain itu, pemakaian yang salah juga bisa menyebabkan laptop berumur pendek. Jadi penting sekali bagi Anda untuk memperlakukan laptop dengan tepat. Berikut adalah hal-hal yang sebaiknya dihindari ketika menggunakan laptop.

  1. Hindarkan laptop dari aplikasi atau software yang belum jelas keamanannya

Dalam melakukan pembelian laptop, seringkali Anda menginginkan sistem operasinya terinstal banyak program. Nah, untuk mendownloadnya Anda harus bisa mengetahui apakah software tersebut aman atau tidak. Jika tidak, maka akan membahayakan laptop.

Banyak ditemui software yang tidak bisa dipastikan keamanannya. Misalnya software gratisan yang ternyata menyimpan banyak virus yang akan mengganggu teknis laptop. Oleh karena itu Anda harus melakukan proses scanning terlebih dahulu ke software tersebut agar semua jenis virus, worm, threat tidak menyebar melalui software.

  1. Hindarkan laptop dari pangkuan saat digunakan

Laptop memiliki lubang ventilasi yang terletak di bawah. Jadi, jika laptop ditaruh di pangkuan, mesin akan mengalami overheat atau panas berlebih yang disebabkan lubang ventilasi tertutup. Akibatnya umur laptop akan berkurang secara signifikan. Selain itu, apakah Anda merasa nyaman jika memangku laptop dengan suhu panas?

  1. Hindarkan laptop dari permukaan yang lunak

Semua jenis laptop dengan harga yang sama seperti harga Asus Vivobook juga memiliki sifat yang sama. Yaitu jika diletakkan di permukaan yang lunak, seperti kasur, bantal, karpet dan alas lain yang lunak, akan menyebabkan laptop menjadi panas karena lubang ventilasinya ditutup. Jika laptop panas, maka akan mengganggu kinerja Anda dalam mengoperasikannya, serta menyebabkan laptop cepat error atau hang secara mendadak.

  1. Hindarkan laptop dengan Port USB

Terkadang jika Anda mengerjakan tugas biasanya ditemani handphone untuk berjaga-jaga kalau ada informasi yang urgen. Jika handphone baterainya habis, Anda bisa menchargernya melalui laptop dengan cara memasang Port USB sebagai perantara. Namun, jangan terlalu sering karena hal tersebut merupakan salah satu penyebab laptop menjadi panas.

Pada saat laptop menyala untuk mengerjakan semua tugas ditambah dengan panas yang dihasilkan charger Port USB, laptop justru akan semakin panas. Semakin besar daya atau ampere yang dibutuhkan handphone, maka akan menambah suhu komponen dan perangkat lain yang berhubungan dengan Port USB pada laptop.

  1. Menjalankan konten flash sehari penuh

Konten flash yang biasanya dibuka adalah video player dalam website atau media sosial hingga berbagai jenis game mini di dalam browser. Semakin lama Anda memutar konten berbasis flash akan memaksa hardware di dalam laptop bekerja lebih keras dalam kurun waktu yang lama. Nah, di sini Anda akan mendengar bunyi kipas laptop berputar secara cepat untuk mendinginkan processor. Selain itu baterai di dalam laptop juga akan terkuras cepat.

  1. Hindari menggunakan sarung penutup saat mengoperasikan

Kerusakan yang terjadi di laptop salah satunya disebabkan oleh sarung laptop yang dijadikan alas. Terkadang, bagi Anda yang masih baru memiliki laptop dan belum sepenuhnya mengerti keamanan laptop, menggunakan sarung laptop sebagai alas. Padahal hal tersebut sangat berbahaya bagi laptop, ditambah sarung laptop yang berwarna hitam akan semakin cepat dalam menyalurkan hawa panas sesuai dengan sifat warna hitam yaitu mudah menghantarkan kalor.

  1. Hindari menaruh benda di atas laptop

Benda dengan ukuran besar dan memiliki berat yang lumayan serta tajam jangan ditaruh di atas laptop. Hal tersebut justru akan membuat laptop menjadi tergores bahkan bisa juga memecahkan layar, terlebih lagi jika laptop tersebut sudah lama, maka akan lebih mudah untuk rusak.

Demikianlah hal-hal yang perlu dihindari ketika menggunakan laptop. Umumnya laptop ini Anda gunakan untuk menyelesaikan tugas atau pekerjaan lalu memanfaatkannya untuk menyimpan data-data penting. Apabila laptop tak digunakan dengan benar, bisa-bisa laptop mengalami kerusakan dan memungkinkan hilangnya data-data. Jika sudah begitu, tentu Anda sendiri yang akan kebingungan kan?

Apabila laptop milik Anda sudah sudah menunjukkan tanda-tanda kerusakan. Tidak ada salahnya jika Anda mulai melirik harga Asus Vivobook di Bukalapak. Ya, Bukalapak menjadi salah satu marketplace terbaik yang bisa dijadikan rujukan untuk belanja produk apapun, termasuk laptop.

Harga Asus Vivobook  yang ditawarkan Bukalapak juga bervariasi. Harga ini telah disesuaikan dengan tipe dan spesifikasi laptop. Oleh karena itu pastikan Anda memilih laptop sesuai kebutuhan lantas membelinya di Bukalapak ya!